Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Spesifikasi, Desain dan Harga Toyota Avanza 1.3 E STD Bensin M/T — Rp188.450.000

Spesifikasi, Desain dan Harga Toyota Avanza 1.3 E STD Bensin M/T — Rp188.450.000


Toyota Avanza adalah salah satu jenis mobil yang paling di sukai oleh masyarakat khususnya di Indonesia. Maka tak heran mobil buatan perusahaan asal Jepang ini mendapatkan julukan sebagai mobil sejuta umat. Toyota Avanza merupakan jenis mobil yang merambah level mobil Multi Purpose Vehicle (MPV). Dengan demikian Toyota Avanza mampu menampung penumpang termasuk pengemudi sebanyak 7 orang dewasa.

Konsep mobil MPV pada Toyota Avanza sangat melekat dengan jelas terlihat pada bagian interior dan eksteriornya yang menawan dan terkesan elegan. Akhir – akhir ini trend kendaraan roda empat berkonsep MPV sangat di gemari oleh masyarakat. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya kendaraan roda empat dari berbagai merek yang mendukung konsep ini. Toyota Avanza merupakan salah satu mobil yang tak dapat di ragukan kualitasnya sebagai kendaraan roda empat berkonsep MPV.

Toyota sendiri menawarkan berbagai series pada setiap mobil Avanzanya seperti Toyota Avanza Type E 1.3, Type G 1.3, Type G 1.5, Type Veloz 1.3 dan Type Veloz 1.5. Baik lah, untuk review mobil Toyota Avanza selengkapnya, mari simak ulasan berikut ini :

Sebagai mobil MPV andalah Toyota, Avanza memberikan kesan yang sangat elegan dan mewah. Pada bagian eksterior di desain sedemikian rupa sehingga Toyota Avanza dari tahun ke tahun tampil semakin menawan. Di lihat dari bagian depan terdapat head lamp classic yang berbentuk trapesium dengan bagian ujung yang meruncing ke sisi luar bodi samping mobil. Dengan desain yang cukup besar head lamp ini mampu memberikan penerangan yang optimal baik di siang hari maupun  di malam hari. Selain itu, desain grille radiator Toyota Avanza berukuran cukup besar dengan warna Chrome Garnish dan memberikan aura gagah dan mewah.


Beralih ke bagian bodi samping mobil, Toyota menyematkan aksen New Side Body Molding sehingga memperkuat kesan gagah dari sebuah mobil MPV milik Toyota ini. Desain yang sangat stylish ini dapat meningkatkan kepercayaan diri setiap orang ketika mengendarainya. Di tambah lagi pada bagian belakang mobil, Avanza menggunakan lampu utama yang vertikal dengan di padukan bersama aksen New Smoothing Panel. Lampu belakang Toyota Avanza di desain sedemikian rupa dan menjadi ciri khas mobil ini dengan di tambahkannya Lens Garnish. Tak tanggung – tanggung, Toyota juga menyematkan rear spoiler beserta high mount stop lamp yang menjadikan mobil ini semakin gagah.

Toyota Avanza juga tampil lebih menawan berkat velg Advanced Alloy Wheel Design yang berbeda dari mobil MPV sebayanya. Velg terbaru ini menjadikan Avanza semakin percaya diri berkeliaran di tengah kota.

Sekarang kita melirik ke bagian dalam mobil untuk melihat apa saja yang terdapat pada bagian kabin mobil Avanza ini. Interior mobil Avanza kini semakin nyaman dengan di sematkannya berbagai fitur entertainment terbaru. Aura kemewahan pada interior Toyota Avanza di mulai dari sistem kemudi. Toyota menyajikan berupa dashboard yang terdiri dari 2 kontras warna yang berbeda yaitu pada bagian atas berwarna gelap dan pada bagian bawah berwarna lebih terang. Untuk bagian tengah dashboard modern milik Toyota Avanza tampil sedikit ramai dengan adanya panel layar Multi Information Display (MID), tombol audio dan juga AC. Advanced Audio System Toyota Avanza menggunakan layar sentuh 6.1 inci dan dapat di gunakan untuk memutar DVD, CD, AM/FM, USB, dan AUX serta telah mendukung konektivitas Bluetooth dan mampu terintegrasi dengan iPod.

Kemudian pada bagian pengemudi yang berada di sisi kanan mobil terdapat 3 panel speedometer yang di rancang berbentuk lingkaran. Panel yang tepatnya berada di depan setir ini di desain dengan Amber Color Combimeter dan di lengkapi dengan fitur ECO lamp indicator, fuel indicator, hingga indicator lampu utama serta lampu sein yang terlihat lebih mewah. Sedangkan pada bagian steering, Toyota menyematkan sistem Steering Wheel Design. Selain itu, di sisi sebelah kanan pengemudi tepatnya di bagian dalam pintu mobil terdapat Power Window Design with Silver Garnish yang dapat di gunakan oleh pengemudi untuk mengatur window pada setiap pintu mobil serta dapat menguncinya sekaligus. Pengemudi juga di berikan kenyamanan dalam pengoperasian kendaraan MPV milik Toyota ini. Yaitu desain Shift Knob yang lebih modern dan nyaman ketika di genggam.

Post a Comment for "Spesifikasi, Desain dan Harga Toyota Avanza 1.3 E STD Bensin M/T — Rp188.450.000"