Top 7 Cara Agar Memperlancar Persalinan dengan melakukan senam
Ketika
seorang istri dinyatakan hamil, maka ia akan mengalami berbagai macam perubahan
fisik, sikap bahkan mental. Nyeri punggung hingga meningkatnya berat
badan adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari. Salah satu upaya mengatasi
berbagai masalah yang terjadi pada perubahan tersebut adalah dengan cara senam
hamil. Berikut adalah 7 Manfaat senam Hamil yang sangat bermanfaat bagi bayi
dan sang ibu.
Manfaat
Senam Hamil
Meski
banyak sekali perubahan yang akan terjadi pada ibu hamil, jangan jadikan hal
ini sebagai alasan untuk menghindari latihan fisik. Salah satu aktivitas yang
bisa dilakukan untuk menjaga kondisi tubuh Anda sehat adalah dengan cara
melakukan senam hamil.
Pada
dasarnya, senam hamil juga bermanfaat untuk memperlancar persalinan dan
mempersiapkan fisik untuk persalinan. Selama tidak bertentangan dengan kondisi
kehamilan dan kesehatan, pada umumnya banyak dokter menyarankan untuk
melakukan gerakan senam hamil.
Sementara
itu, meskipun Anda dapat melakukan senam hamil di rumah, akan lebih baik jika
Anda melakukan gerakan senam hamil dipandu oleh ahli atau mengikuti kelas
hamil. Selain mendapatkan kebugaran dan panduan yang tepat, Anda dapat
berinteraksi dengan ibu-ibu hamil lainnya sehingga semakin memperbanyak
pengetahuan dan berbagi pengalaman dengan yang lain.
Berikut
ini adalah manfaat lain yang bisa Anda dapatkan dari senam hamil, Adalah
Sebagai berikut :
1. Senam hamil akan mengajarkan Anda mengenai teknik
pernapasan. Melatih pernapasan sangat diperlukan saat ibu hamil menghadapi
proses persalinan. Saat menghadapi persalinan, ibu hamil harus bisa mengatur
napasnya dengan baik, agar persalinan dilakukan dengan lancar tidak ada kendala
2. Senam hamil bisa membantu merilekskan pikiran. Ibu
hamil yang sering melakukan senam akan lebih tenang saat menghadapi persalinan.
Selain itu, relaksisasi dalam gerakan senam hamil juga bisa membuat ibu hamil
untuk dapat tidur nyenyak.
3. Senam hamil bisa membuat otot-otot tubuh bekerja
dengan maksimal. Otot panggul dan otot paha adalah otot yang bermanfaat untuk
melancarkan proses persalinan.
4. Manfaat lain yang bisa didapatkan dari senam hamil
adalah adalah menghindarkan dari obesitas. Bahaya obesitas bagi ibu hamil
adalah salah satunya mempersulit proses persalinan
5. Meringankan nyeri akibat pertambahan beban pada tulang
belakang.
6. Memperkuat persendian, jantung, dan paru paru.
Macam
Macam Gerakan Senam Hamil
Setelah
Anda mendapatkan penjelasan mengenai manfaat senam hamil, kini saatnya untuk
mempraktekkannya secara langsung. Gerakan senam hamil pada umumnya dilakukan
selama 30 menit dengan latihan fisik tingkat sedang.
Berikut
ini beberapa gerakan senam hamil yang bisa memperlancar persalinan, di
antaranya adalah :
1.
Berjongkok
Melakukan
gerakan senam hamil dengan berjongkok dapat membantu membuka jalan lahir bagi
janin. Anda dapat mencoba melakukan gerakan jongkok dengan bola senam.
Tahap-tahap gerakan antara lain:
·
Berdiri
tegak membelakangi dinding dengan bola senam yang dihimpit di antara punggung
dan dinding.
·
Buka kaki
sedikit.
·
Turunkan
badan Anda dengan kaki membentuk sudut 90 derajat.
·
Kembali
ke posisi semula dan ulangi 10 kali.
2. Senam
kegel
Senam
kegel dapat Anda lakukan seperti menahan aliran kemih atau menahan untuk buang
angin. Namun, jangan gunakan otot paha, pantat, ataupun perut untuk menahannya.
Cobalah untuk menghentikan aliran kemih menggunakan otot dasar panggul.
Ada dua
cara melakukan latihan kegel antara lain :
·
Kegel
lambat, dilakukan dengan menegangkan otot dasar panggul dan menahannya selama 3
hingga 10 detik, ulangi hingga 10 kali.
·
Kegel
cepat, dilakukan dengan mengencangkan dan melonggarkan otot dasar panggul
secara bergantian sebanyak 25 hingga 50 kali.
3.
Latihan angkat kaki
Ambil
posisi menyerupai merangkak, dengan lutut membentuk 90 derajat dan kedua lengan
diluruskan. Senam hamil ini bertumpu pada kedua telapak tangan, yang berada
tegak lurus di bawah bahu. Kemudian angkat dan luruskan salah satu tungkai
hingga sejajar dengan punggung. Tahan beberapa saat sebelum kembali ke posisi
merangkak tadi.
Lakukan
gerakan yang sama dengan tungkai yang lain. Ulangi gerakan senam hamil ini
sebanyak 10 kali untuk setiap tungkainya. Senam ini dapat membantu memperkuat
punggung dan otot perut.
4.
Gerakan bersila
Bersila
adalah posisi yang baik saat hamil. Posisi ini baik karena posisi perut tidak
tertekan, sehingga Janin tidak akan terganggu posisinya. Sebelum
melakukannya, Anda bisa melakukan pemanasan terlebih dahulu
Pemanasan
bisa dilakukan dengan menggelengkan kepala ke kanan dan ke kiri sebanyak 3
kali, gerakan kepala tengok kanan dan ke kiri sebanyak 3 kali. Menundukkan dan
juga menengadahkan kepala ke atas dan ke bawah sebanyak 3 kali.
Hal
terakhir yang dilakukan saat posisi ini adalah dengan menggerakkan bahu naik
dan turun tiga kali. Ketika Anda melakukan gerakan ini harap sangat perhatikan
bahwa badan harus dalam posisi tegak Agar janin di dalamnya tidak
tertekan.
5.
Latihan beban pada lengan
Gerakan
senam hamil menjadi penting karena dapat memperkuat otot tubuh sehingga dapat
membuat tubuh ibu tetap kencang usai melahirkan. Pilihlah beban yang sesuai
dengan kemampuan. Jika sebelumnya Anda tidak pernah melakukan latihan beban,
disarankan untuk mencari latihan lain.
6.
Melakukan gerakan yoga yang lembut
Jika
latihan beban tidak disarankan oleh ibu hamil yang sebelumnya belum pernah
melakukan hal ini, senam hamil yang bisa dilakukan adalah yoga dengan fokus
untuk melatih perasaan rileks. Yoga bisa mengurangi keluhan nyeri punggung dan
dipercaya jjuga dapat mempercepat proses persalinan.
7. Senam
dengan duduk di kursi
Senam
hamil ini bisa dilakukan dengan resistance band atau handuk
panjang. Caranya, sangkutkan handuk itu pada kaki, dengan kedua ujung ditarik
oleh kedua tangan. Tarik tubuh condong ke belakang hingga perut terasa kencang.
Tahan lima detik kemudian kembali ke posisi awal. Lakukan gerakan senam hamil sebanyak
10 kali.

Post a Comment for "Top 7 Cara Agar Memperlancar Persalinan dengan melakukan senam"
SILAHKAN BERKOMENTAR !
DILARANG KOMENTAR BERUPA LINK ATAU SPAM !!! 🚫
Catatan: Memasukan item pada komentar
☑️ Untuk Menyisipkan Gambar Gunakan Tag Url Gambar Anda
☑️ Untuk Menyisipkan Kode, Gunakan Tag Kode Anda
☑️ Untuk Menyisipkan Kode Panjang, Gunakan Tag Kode Anda
☑️ Untuk Menyisipkan Judul, Gunakan Tag Judul Anda
TINGGALKAN PESAN DENGAN KATA-KATA YANG BAIK :
1.Sopan dan tidak mengandung unsur Agama, Porno, Promo dan judi.
2.Tidak memasang iklan atau link lainnya.
3. Link Aktif Akan Dimatikan Secara Otomatis.
4. Berkomentarlah sesuai konten.
☑️ HARAP MAKLUM 🚫
Hormat Kami Caramudah.id